Terapkan Disiplin Protokol Kesehatan Ke Warga Kelurahan Landasan Ulin Timur

Dalam rangka minimalisir penyebaran Covid-19, Bhabinkamtibmas Polsek Banjarbaru Barat jajaran Polres Banjarbaru. Peran Aiptu Singgih terapkan disiplin protokol kesehatan kepada warga masyarakat Kelurahan Landasan Ulin Timur Kota Banjarbaru, dalam beraktifitas untuk disiplin Protokol Kesehatan, Kamis (05/11/2020).

Bhabinkamtibmas Aiptu Singgih memberikan imbauan cara mengunakan masker yang benar, menutup hidung dan mulut serta penyampaian Perbup No 54 tahun 2020 tentang percepatan penanganan Covid-19. Polri melalui bhabinkamtibmas hadir ditengah warga untuk memberikan pemahaman dan edukasi kepada warga.

Kegiatan bhabinkamtibmas ini sejalan dengan kebijakan Kapolda Kalsel Irjen Pol Dr. Nico Afinta S.I.K, S.H, M.H.,dalam rangka pemeliharaan harkamtibmas, dan penguatan pemeliharaan keamanan dan ketertiban masyarakat (Harkamtibmas), dengan meningkatkan kepekaan faktual terhadap situasi global, regional, dan lokal dalam upaya pencegahan pandemi Covid-19.

Menuju adaptasi kebiasaan baru, peran bhabinkamtibmas Aiptu Singgih berupaya terus memberikan himbauan dan edukasi kebijakan pemerintah protokol kesehatan. Pengawasan dan pendisiplinan kepada warga masyarakat untuk tetap mematuhi protokol kesehatan 3M seperti memakai masker, jaga jarak, mencuci tangan dan menerapkan pola hidup bersih dan sehat.

“Hadir di lingkungan warga harapan kami yaitu menggugah kesadaran warga masyarakat untuk disiplin memakai masker, terutama ketika beraktifitas dimanapun warga masyarakat wajib mematuhi disiplin Protokol kesehatan,” kata Aiptu Singgih.

Kapolsek Banjarbaru AKP Andri hutagalung, S.Ab, M.AP, melalui Kasi Humas Aiptu Kardi Gunadi, S.Sos, mengatakan telah memerintahkan bhabinkamtibmas untuk selalu menghimbau kepada warga masyarakat senantiasa mematuhi imbauan pemerintah dengan disiplin protokol kesehatan.

“Dalam rangka percepatan dan penanganan penyebaran Covid-19, “Kami menggugah warga masyarakat untuk selalu disiplin memakai masker terutama ketika beraktifitas di luar rumah. Kegiatan imbauan ini rutin kami laksanakan dengan harapan menurunkan atau menekan penyebaran Covid-19 di wilayah Kota Banjarbaru,” ungkapnya.

Related posts

Antisipasi Serangan Siber, SDM Diskominfo Kalsel Ikuti Pelatihan CSCU

Kesiapan Telkomsel Menghadapi Pilkada Serentak 2024

Komisi III DPRD Kalsel Minta Dukungan Kementerian PUPR Realisasikan Pembangunan TPST Regional Banjarbakula