Banjarmasin, BARITO – Tim Tenis Pengadilan Tinggi Agama (PTA) Kalsel memborong dua gelar juara. Nomor ganda dan tunggal dikuasainya pada Festival Olahraga antar Aparatur Sipil Negara (ASN) Paman Birin Cup 2019 yang diselenggarakan Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kalsel, Kamis (8/8) di Lapangan Tenis Dharma Praja Banjarmasin.
Dalam babak final nomor ganda, pasangan Henri/Rahmadi (PTA), tanpa kesulitan menyudahi perlawanan Sahruji/Kamaruddin (Pemkab Banjar) dengan 8-1.
Kemudian pada nomor tunggal putra, Husain Adam (PTA) menang retired dalam kedudukan 6 -7 atas Ali Hasmi (Kemenkumham) yang berlangsung ketat.
Dipertemuan ini, Adam lebih dulu unggul 1-0 dan diset berikutnya mampu disamakan Ali menjadi1-1 hingga imbang kedudukan 3-3. Adam kemudian tertinggal 3-5 dab 4-6. Dalam kedudukan tersebut9 Ali tiba-tiba kram pada kaki kirinya sehingga wasit Didi Tato yangmemimpin pertandingan menghentikannya. Tim medis pun memberikan perawatan pada Ali yang kemudian pertandingan dila jutkan kembali dan memimpin 7-5.
Dalam kondisi tertinggal, Adam tetap bermain tenang dengan memperkecil ketertinggalan 6-7. Disaat poin tersebut, Ali kembali cedera hingga akhrinya tidak bisa melanjutkan pertandingan.
Dengan demikian Adam dinyatakan menang retired dab berhak atas hadiah uang pembinaan Rp3 juta. Ali Hasmi menerima Rp2 juta.
Juara III bersama Fachru Zaini (Pengadilan Tinggi) dan Eddy Dari (Banjarbaru) yang masing-masing menerima Rp750 ribu. Semua hadiah berupa tropi dan uang pembinaan diserahkan Ketua Pelti Kalsel, H Asbullah.
Sementara itu, Ketua Persatuan Tenis Warga Pengadilan (PTWP) DR H Masruyani SH MH menyebutkan, hasil mengembirakan bisa menjuarai di dua nomor yang dipertandingkan. “Semula hanya memprediksi di nomor ganda. Namun kenyataannya dapat menyandingkan dua gelar juara,” tuturnya.
Tolah