Tim Voli Pra PON Kalsel Tambah Pengalaman, Eksibisi Meriahkan HUT Bhayangkara

EKSIBISI-Tim bola voli Pra PON Kalsel dan Bhayangkara Surabaya Semeru yang melakukan eksibisi dalam rangkaian peringati HUT Bhayangkara ke-75, Rabu (30/6/2021) di GOR Hasanuddin HM Banjarmasin. (foto: Tolah/brt)

Banjarmasin, BARITO – Pemain bola voli Pra PON Kalsel mendapat tambahan pengalaman ketika menjamu tim Bhayangkara Surabaya Semeru. Dalam pertemuan memperingati HUT Bhayangkara ke-75 itu, tuan rumah menelan kekalahan telak 0-5, Rabu (30/6/2021) di GOR Hasanuddin HM Banjarmasin.

Sebagai ajang eksibisi, tim bola voli Pra PON Kalsel belum mampu berbuat banyak ketika meladeni Bhayangkara Surabaya Semeru. Bahkan perbedaan kualitas yang cukup mencolok dengan menelan kekalahan 0-5.

Sejak set pertama, tim bola voli Pra PON Kalsel tidak mampu mengembangkan permainan dengan berkesudahan 8-25. Tim tamu diperkuat Rivan Nurmulki yang merupakan atlet nasional dan saat ini bermain di Liga Voli Jepang Divisi 1 dalam naungan klub VC Nagano Trident, memperlihatkan smes kerasnya dan menutup set kedua 18-25.

Penerapkan protokol kesehatan ketat dan jumlah penonton yang dibatasi, Bhayangkara Surabaya Semeru kembali unggul diset berikutnya, yakni 13-25, 11-25, dan 22-25.

“Dengan adanya eksibisi ini, menjadi suatu keuntungan bagi tim voli Kalsel. Hadirnya pemain-pemain nasional yang bertanding hari ini, bisa memberi contoh dan pelajaran bagi tim voli kita,” ungkap Ketua Harian Pengurua Provinsi (Pengprov) Persatuan Bola Voli Seluruh Indonesia (PBVSI) Kalsel, Muchlis Muchtar kepada wartawan usai laga uji coba ini.

Dirinya berharap, pertandingan ujicoba seperti ini lebih banyak dilakukan kedepannya agar bisa menjadi momentum evaluasi dan pembelajaran. “Harapannya lebih sering kita lakukan pertandingan seperti ini. Apalagi kita punya fasilitas lapangan yang bagus, jadi harus dimanfaatkan,” terangnya.

Sementara itu, Kabid Humas Polda Kalsel Kombes Pol Mochamad Rifa’i berpesan agar atlet voli Kalsel agar berbenah. “Dari apa yang kita saksikan, pertandingan memang tidak seimbang. Tapi ini sebagai pelajaran, agar atlet kita bisa meningkatkan performa,” sebutnya.

Ditempat yang sama, Kadispora Kalsel Hermansyah mengapresiasi ajang eksibisi ini dengan menghadirkan pemain nasional. “Paling tidak kita bisa belajar dari mereka dan menyerap ilmunya. Besar harapan bola voli Kalsel bisa lebih berprestasi lagi di level nasional,” ucapnya.

Penulis: Tolah

Related posts

Arief-Faroek-Erwin Siap Tuntaskan Final Time Rally 2024 NTB

Kontingen Tinju Banjarmasin Boyong Piala Danrem, Juara Umum Kejurprov Pertina Kalsel 2024

Rakerprov Pertina Matangkan Persiapan Porprov 2025 Tala, Usia Atlet Maksimal 40 Tahun