TP. PKK Ikuti Rakerda Melalui Zoom Meeting

by baritopost.co.id
0 comments 1 minutes read

Kotabaru BARITO – Pengurus TP PKK kabupaten Kotabaru yang mengikuti Rapat Kerja Daerah (Rakerda) tingkat provinsi Kalimantan Selatan yang digelar secara virtul melalui zoom meeting, bertempat Operation room Pemkab Kotabaru

Kegiatan tersebut dihadiri Wakil Ketua 1 TP PKK Kotabaru Andi Irmayani Rudi Latif beserta anggota TP PKK Kabupaten Kotabaru. Senin (24/5). Rakerda dipimpin langsung oleh Pj Ketua TP PKK Provinsi Kalsel Ny Safriati safrizal, yang diikuti TP PKK se Provinsi Kalimantan selatan.

Pj Gubernur Kalsel Safrizal ZA membuka secara langsung Rakerda tersebut, dimana beliau menyampaikan penghormatannya kepada seluruh pengurus TP PKK baik di tingkat provinsi, kabupaten hingga ke kecamatan.

” PKK dan kadernya sangat penting untuk mendukung pelaksanaan pembangunan terutama hal yang berkaitan dengan pemberdayaan dan kesejahteraan keluarga,” kata Safrizal.

Pj Gubernur Kalsel juga optimis PKK akan terus maju dengan memberikan banyak manfaat dan kontribusi yang berkelanjutan dalam memberdayakan dan mensejahterakan keluarga di Kalimantan selatan.

” Keberadaan PKK akan terus kita perkuat disegala sisi, baik Sumberdaya manusia, kelembagaan atau organisasi, hingga fasilitas atau prasarana yang mampu menunjang 10 pokok program PKK,” ujarnya. (Ril)

Baca Artikel Lainnya

Leave a Comment