Turnamen Tenis Nasional Paman Birin Cup Bertabur Petenis Terbaik Tanah Air

Sahbirin Noor-Asbullah-Hermansyah

Banjarmasin, BARITO – Petenis terbaik Tanah Air memastikan ambil bagian pada Turnamen Tenis Nasional TDP Senior Paman Birin Cup 2019 yang dilaksanakab pada Senin (26/9) hingga Ahad (1/9) di Lapangan Dharma Praja Banjarmasin.

Sejumlah petenis yang memiliki peringkat nasional yang turut memeriahkan even tersebut, diantaranya David Agung dan M Rifqi sebagai peringkat 1 dan 2 nasional asal Jawa Timur (Jatim). Untuk diketahui M Rifqi merupakan petenis kelahiran Banua.

Kemudian hadir juga, Aditya, Antoni, Odeda, Jeremy dan petenis petenis nasional lainnya yang masul dalan peribgkat 3 hingga 10 nasional.

“Secara keseluruhan, ada 64 peserta. Kebanyakan pemain luar daerah, termasuk petenis yang masul dalam peringkat 1 sampai 24 nasional,” ungkap Ketua Persatuan Tenis Seluruh Indonesia (Pelti) Kalsel, Asbullah kepada wartawan, kemarin di Banjarmasin.

Even ini, lanjut anggota DPRD Kalsel ini, terlaksana berkat kerja sama Pemprov Kalsel melalui Dispora Kalsel dengan Pelti Kalsel yang tujunnya untuk memberikan hiburan dengan tontonan kepada masyarakat khususnya pecinta tenis.

“Juga sebagai sarana pembelajaran bagi atlet-atlet daerah, karena bisa melihat bagaimana pemain-pemain nasional bertanding,” tuturnya.

Adapun total hadiah yang diperebutkan sebanyak Rp 150 Juta. Sementara itu, babak kualifikasi akan dilaksanakan pada 26-27 Agustus 2019.

Kadispora Kalsel H Hermansyah menyampaikan, even Tenis Nasional Paman Birin Cup ini bentuk kepedulian Gubernur H Sahbirin Noor terhadap olahraga tenis lapangan

“Paman Birin sangat peduli dengan olahraga sehingga sangat wajar mendapatkan penghargaan sebagai gubernur pembina olahraga terbaik di Indonesia dari pemerinrah pusat dan PWI pusat,” bebernya.

Tolah

Related posts

Dispora Kalsel Bangun Lapangan Mini Soccer di SKB Mulawarman Banjarmasin

Kondisi Atlet PPLP Kalsel Kategori Baik, Kemenpora dan Dispora Kalsel Tes Tiga Cabor

Kemenpora-Dispora Kalsel Minitoring Atlet PPLP