Update Covid-19 : Sembuh 80, Terkonfirmasi 40, 2 Meninggal

by baritopost.co.id
0 comments 1 minutes read

Banjarbaru, BARITO – Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Provinsi Kalsel menyampaikan perkembangan Covid-19, Senin (28/9) petang.

Jumlah pasien sembuh melebihi jumlah kasus baru yakni 80 sembuh dan 40 orang terkonfirmasi positif.

Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganam Covid-19 Provinsi Kalsel, Muhammad Muslim mengungkapkan, 80 pasien Covid-19 yang sembuh berasal dari

Karantina Tapin 4 orang, Karantina Hulu Sungai Tengah 16 orang, Karantina Hulu Sungai Utara 2 orang, Karantina Tabalong 22 orang. Karantina Tanah Bumbu 1 orang, Karantina Balangan 24 orang dan Karantina Kota Banjarbaru 11 orang.

“Sedangkan kasus positif Covid-19 hari ini sebanyak 40 orang berasal dari Hulu Sungai Tengah 38 orang dan Kota Banjarbaru 2 orang,” rincinya.

Sementara itu ada 2 pasien Covid-19 yang meninggal dunia dari Kota Banjarbaru. Dua pasien tersebut meninggal pada 23 Agustus dan 22 September 2020.

Secara prosentase, maka jumlah pasien Covid-19 yang sembuh sebanyak 85,23 persen, dirawat 10,69 persen dan meninggal 4,08 persen.

Lebih lanjut dijelaskan bahwa secara keseluruhan, jumlah kasus Covid -19 di Provinsi Kalsel mencapai 10.237 orang. Angka tersebut termasuk didalamnya jumlah yang sudah sembuh yakni 8.725 orang, masih dalam perawatan 1.094, meninggal 418.

Penulis: Cynthia
Editor : Salman

Baca Artikel Lainnya

Leave a Comment