Banjarmasin, BARITO – DPW Partai NasDem Kalsel menggelar salat magrib, shalat hajat, shalat isya berjamaah bersana elemen kader, simpatisan, tak ketinggalan calon anggota legislatif DPR RI, DPRD Kalsel, DPR Kabuaoten/Kota, serta pengurus Garda Wanita, Garda Pemuda, Liga Mahasiswa, Gerakan Massa Buruh di kantor pemenangan Jalan A Yani Km 8 Kertak Hanyar Kalinatan Selatan, Ahad (31/3/2019).
Dalam sambutannya Ketua DPW Partai NasDem Kalsel H Guntur Perwira SE berharap Pemilu 2019 yang tersisa tinggal 17 hari lagi dapat berjalan aman, damai, dan tercipta suasana kondusif. “Dalam momen Pemilu 2019 kita berdoa agar masyarakat Indonesia, terkhusus Kalsel tidak terpecah belah, dan Pemilu berjalan lancar tertib, “ kata alumni lemhanas ini.
Sebab itu dibutuhkan pula doa para ulama, dan habaib, tetangga, dan lingkungan masyarakat agar caleh Partai NasDem terpilih di Pemilu 2019.
Selain itu, Guntur Perwira juga Caleg DPR RI Dapil Kalsel 1 No Urut 1 berkeinginan agar para calon anggota legislatif terpilih menjadii anggota dewan perwakilan rakyat dan Partai NasDem agar mampu meraih kemenangan. “Kita berdoa agar Partai NasDem mampu meraih kemenangan. Pemilu 2019 berjalan damai, dan caleg dari Partai NasDem terpilih menjadi anggota dewan perwakilan rakyat,” katanya.
Tidak hanya Partai NasDem dalam momen Pemilu ini didoakan untuk menang, namun juga berharap Capres 01 Jokowi-Maruf Amin bisa terpilih kembali sebagai Presiden RI kedua kali.
Di tempat terpisah, Caleg DPRD Provinsi Kalsel Gina Mariati mengungkapkan, momen lima tahunan dalam pesta demokrasi dapat berjalan lancar dan aman. ‘Kita ingin caleg Partai NasDem terpilih menjadi anggota DPR di Pemilu 2019 ini, ‘ ujar anggota DPRD Kalsel ini yang bertarung di dapil 5 (Balangan, HSU, Tabalong) ini.
Di tempat terpisah, Hj Helda Larasaty mengapresiasi aktivitas Partai NasDem yang menggelar shalat berjamaah untuk Pemilu 2019 agar damai dan berjalan lancar. “Mari kita bersama-sama menjaga Pemiku 2019 agar tertib, aman, dan lancar sesuai harapan kita semua, “ tambah Caleg DPRD Provinsi Dapil Banjarmaskn No Urut 2 ini.
Di lain pihak Ketua DPD Partai NasDem Kota Banjarmasin HA Zainuddin Djahri meminta semua pihak agar Pemilu 2019 dapat dikawal sebaik mungkin, sehingga kondisi aman, lancar, serta tertib selalu terjaga. “Mari kita sama-sama mengawal Pemilu 2019 dan Partai NasDem bertekad untuk memenangkan pesta demokrasi lima tahunan ini, ‘ imbuh Caleg DPRD Kalsel ini.
Dalam kesempatan tersebut juga digelar doa bersama dan pembacaan yasin yang dipimpin ustadz Jarmi dari Kabuoaten Banjar. (afdi)